Thursday, March 23, 2006

Sugo Haseyo!

Kata-kata "sugo haseyo" atau "sugo hasipsiyo" atau "sugoe" akan sering terdengar di telinga kita apabila kita berada di korea... Ketiga kata tadi punya arti yang sama yaitu "selamat bekerja". Itu adalah salam perpisahan antara orang Korea...kalo kita biasanya akan menyampaikan salam "bye" atau "dadaa" atau "sampai ketemu".

Kebiasaan bagus yang sebenarnya patut ditiru di negara kita..saling menyampaikan salam "selamat bekerja" bisa menumbuhkan semangat tersendiri untuk lebih giat lagi...tak heran bila orang-orang Korea adalah orang yang gila kerja...bahkan kalau perlu dan dibutuhkan mereka akan bekerja pada hari sabtu atau minggu.

Kenapa semangat bekerja yang seperti ini tidak dimiliki oleh sebagian besar masyarakat kita ya...apa karena mereka dari kecil, dari remaja sudah dibiasakan untuk selalu tekun dalam pekerjaan mereka..

Mahasiswa disini, khususnya master atau doctoral student...mereka setiap hari bekerja di lab atau kantor mereka, dari pagi hingga malam hari...kadang sampai jam 10 malam atau lebih..
Mereka biasanya akan pulang apabila profesor mereka juga telah pulang...wow..situasi yang jarang kita temui di Indonesia..

Bisa tidak ya situasi semacam ini diaplikasikan dalam kehidupan masyarakat kita...? Mungkin dengan gaya hidup seperti orang Korea kita bisa menjadi lebih maju dan produktif..tidak salahnya kita mencontoh hal-hal yang positif dari negara tetangga kan..?

Ok guys...selamat bekerja...sugo haseyo! -agnes



No comments: